Kamis, 28 November 2013

Menjaga Pandangan dalam ISLAM


Kedudukan wanita dalam islam cukup mulia. Bahkan terdapat hadits yang mengatakan bahwa sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita shalihah. Namun, wanita juga bisa menjadi fitnah yang besar, sesuai dengan hadits berikut:

Tidak pernah aku tinggalkan fitnah yang lebih berbahaya terhadap kaum pria daripada fitnah para  wanita. (HR Al-Bukhari dan Muslim)

faedah Menjaga Pandangan

Diantara beberapa hikmah dari menjaga pandangan adalah:

1.    Syurga  ALLAH
Abu Umamah berkata,”Saya mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Berilah jaminan padaku enam perkara, maka aku jamin bagi kalian surga. Jika salah seorang kalian berkata maka janganlah berdusta, dan jika diberi amanah janganlah berkhianat, dan jika dia berjanji janganlah menyelisihinya, dan tundukkanlah pandangan kalian, cegahlah tangan-tangan kalian (dari menyakiti orang lain), dan jagalah kemaluan kalian.” (HR.Ath-Thabrani dan Ibnu ‘Adi dan dihasankan oleh Syaikh Al-Albani)


2.  Merasakan manisnya iman
Dengan menjaga pandangan berarti kita melaksanakan perintah ALLAH dengan meninggalkan sesuatu yang diharamkan meskipun sulit dan mengharap ridha ALLAH. Bukankah ketika ada seorang muslim yang mendekat kepada ALLAH maka ALLAH akan lebih mendekat padanya? Hatinya pun akan dipenuhi dengan keindahan mengingat ALLAH, merasakan manisnya iman.
“Barangsiapa bersandar kepada ALLAH maka ALLAH akan mencukupinya” (Ath Thalaq:3)

3.  Membuat hati bercahaya dan melahirkan firasat yang benar
“Rahasia dari hal ini adalah bahwa balasan dari suatu amal adalah sesuai dengan amalan yang dikerjakan. Barangsiapa yang menundukkan pandangannya dari melihat yang haram maka ALLAH akan gantikan dengan sesuatu yang lebih baik darinya. Maka sebagaimana ia menahan pandangan dari hal-hal yang diharamkan maka demikian jugalah ALLAH akan penuhi hati dan pandangan orang tersebut dengan cahayaNya sehingga dia akan dapat melihat (dengan hatinya yang telah dipenuhi cahaya) apa yang tidak terlihat oleh orang yang tidak menundukkan pandangannya dari hal yang ALLAH  haramkan”.

4.   Menguatkan akal dan daya fikir serta menambahnya dan menegarkannya karena mengumbar pandangan tidaklah terjadi kecuali karena sempitnya dan ketidakstabilan daya pikir dengan tanpa memperhitungkan akibat-akibat buruk yang akan timbul.

5.    menimbulkan kekuatan hati  dan keteguhan hati serta keberanian hati

6. Menutup pintu diantara pintu-pintu api neraka jahannam karena pandangan adalah pintu syahwat yang mengantarkan seesorang untuk mengambil tindakan (selanjutnya yang lebih diharamkan lagi-pen). Adapun menunundukkan pandangan menutup pintu ini

 7. Menimbulkan kegembiraan dalam hati dan kesenangan serta kelapangan dada yang hal ini lebih nikmat dibandingkan keledzatan dan kesenangan tatkala mengumbar pandangan.


Inilah sebagian faidah menahan pandangan. Kita mohon kepada ALLAH Subhanahu wa Ta’ala dengan karunia dan kemuliaan-Nya untuk menjaga kita semua dari ketergelinciran, sebagaimana saya meminta PadaNya agar kita jadi termasuk orang yang data memberdayakan nikmat-nikmat Allah dalam ridha-Nya.

Tidak ada komentar: